Minggu, 21 Desember 2008

teknologi informasi

Pengetahuan Teknologi Informatika

Teknologi atau komunikasi jarak jauh adalah komunikasi yang dilakukan dengan menggunakan peralatan dan sistem telekomunikasi yang mentransfermisikan sinyal optik atau elektronik dari suatu tempat ke tempat lain yang saling berjauhan. Telekomunikasi memungkinkan manusia di seluruh belahan bumi untuk saling berhubungan dan bertukar informasi secara cepat. Telekomunikasi menghubungkan seseorang ke satu atau lebih orang lain di tempat jauh. Telekomunikasi memungkinkan manusia mengirimkan dan menerima pesan secara personal, antar kota, negara, bahkan sampai ke angkasa luar. Telekomunikasi memungkinkan pengiriman berita, data, informasi, dan hiburan ketempat yang jauh.
Peralatan telekomunikasi mengubah inforamasi kedalam tipe yang berbeda. Informasi dalam bentuk teks, suara, dan video diubah menjadi sinyal listrik atau optik. Sinyal listrik atau optik tersebuy memungkinkan informasi tsi dikirimkan ketempat yang jauh. Sinyal listrik biasanya dikirimkan melalui medium kabel tembaga atau melalui udara dalam bentuk gelombang radio. Sedangkan sinyal optik biasanya dikirimkan melalui kabel serat optik.
Pada saat sinyal-sinyal tersebut tiba dan diterima di tujuan, peralatan disisi penerima akan mengubah kembali sinyal yang di terima menjadi pesan yang dapat dimengerti atau dikembalikan ke bentuk se mula. Misalnya pada telephon, sinyal yang diterima akan di ubah kembali menjadi suara, sedangkan dalam televisi, sinyal yang diterima akan diubah kembali menjadi gambar bergerak dan suara.
Pesan-pesan dalam telekomunikasi dapa dikirim dengan berbagai cara dan menggunakan bermacam-macam peralatan. Pesan-pesan dapat dikirim dari satu pengirim ke satu penerima, yang dikenal dengan istilah point to point, atau dari satu pengirim kebanyak penerima, yang dikenal dengan istilah point to multipoint. Komunikasi personal, seperti percakapan melalui telephon atau pengiriman faksimile merupakan contoh transmisi point to point. Sedangkan contoh telekomunikasi point to multipoint atau sering juga disebut broadcasts adalah radio dan televisi.

Telegraf
Telegraf adalah sistem telekomunikasi yang menggunakan peralatan listrik untuk mengirimkan dan menerima sinyal sesuai dengan kode dalam bentuk pulsa listrik. Telegraf mengirimkan sinyal untuk jarak jauh melalui kabel-kabel.
Sinyal-sinyal yang dikirimkan oleh telegraf merupakan kode-kode sederhana yang mewakili pesan-pesan yang ingin dikirimkan. Sinyal-sinyal dikirimkan dengan menggunakan pulsa listrik memalui kabel tunggal. Kode-kode sederhana itu desebut dengan kode Morse, sesuai dengan nama penemunya.
Operator telegraf mengirimkan sinyal-sinyal menggunakan sebuah peralatan yang mengiterupsi aliran listrik di sebuah kabel. Operator menggunakan loncatan arus pendek dan panjang dengan jarak di antaranya untuk negkodekan huruf-huruf dari pesan yang ingin dikirimkan. Sebuah peralatan di penerima akan megubah sinyal-sinyal menjadi rangkaian bunyai kedutan. Kemudian operator telegraf atau printer mekanik menerjemahkannya menjadi kata-kata. Pesan yang dikirimkan melalui telegraf disebut telegram.
Kode morse adalah sebuah sistem pengiriman pesan yang menggunakan kombinasi suara panjang dan pendek dalam berbagai cara yang bervariasi untuk mengkodekan huruf-huruf, dit-dit diwakili dengan titik-titik, sedangkan dah-dah diwakili dengan garis penghubung.
Di Indonesia layanan telegraf masih umum digunakan sampai akhir tahun 1990-an. Saat ini, peralatan komunikasi yang satu ini sudah ditinggalkan karena semakin berkembangnya alat komunikasi yang lebih modern. Telepon, faksimili, SMS, e-mail, dan bentuk komunikasi modern lainnyalebih banyak digunakan karena dapat mengirimkan informasi jauh lebih cepat. Selain itu, pesan-pesan saat ini lebih banyak dikirimkan dari sebuah komputer ke komputer lain dengan jarak yang sangat jauh dengan kabel serat optik, gelombang radio, satelit, dan peralatan tramnsmisi yan lain.
Namun, walau sudah tidak digunakan lagi dalam komunikasi sehari-hari kode-kode morse masih tetap dipakai di dunia pelayaran, militer, dan sebagainya pada situasi-situasi darurat untuk meminta bantuan.

Telepon
Telepon adalah peralatan yang mengubah suara menjadi energi listrik dan mengirimkannya melalui kabel jaringan telepon. Pada sisi penerima, energi listrik tersebut kemudian diubah kembali menjadi suara. Sesuai dengan namanya yang berasal dari bahasa Yunani, tele berarti jauh dan phone berarti suara, telepon mengirimkan suara dalam jarak yang jauh. Sejak ditemukan, telepon menjadi alat komunikasi yang sangat penting. Dalam hitungan detik, kita dapat menghubungi orang lain di seberang jalan, kota lain, bahkan dinegara lain dengan menggunakan telepon.
Telepon mempunyai empat bagian utama yang sangat penting, yaitu : (1) mekanisme dialing, (2) transmiter, (3) ringer, dan (4) receiver. Fungsi dari masing-masing bagian tersebut adalah sebagai berkut.

1. Mekanisme dialing
Mekanisme dialing memungkinkan seorang penelpon memasukkan nomor telepon yang ingin dipanggil. Pada kebanyakan telepon, mekanisme dialing terdiri dari keypad yang berjumlah 12 tombol, yang terdiri dari tombol 0 sampai 9, tombol bintang (*), dan tanda pagar (#).
2. Transmiter
Transmiter atau pemancar sering juga disebut mikrofon. Pemancar berfungsi untuk mengubah suara menjadi arus listrik. Arus listrik tersebut kemudian dikirim lebih jauh melalui kabel telepon.
Ada dua jenis pemancar yang digunakan, yaitu pemancar listrik (electric transmiter) dan pemancar karbon (carbon transmiter). Pada pemancar listrik, terdapat diafragma berbentuk bulat dan sebuah foil listrik yang di pasang dibelakangnya. Suara akan menyebabkan diafragma bergetar dan getaran tersebut akan memicu arus listrik di foil listrik. Sedangkan pada pemancar karbon, diafragma terbuat dari alumunium. Suara akan menyebabkan getaran pada diafragma. Di belakang diafragma logam kecil yang berbentuk kubah akan meningkatkan tekanan pada ruang karbon. Kuat arus yang mengalir melalui kabel telepon bergantung pada kuat tekanan pada ruang karbon.
3. Ringer
Ringer berfungsi untuk memberikan sinyal adanya telepon masuk. Pada permulaan, ringer terbuat dari sebuah lonceng kecil. Saat ini, peralatan elektronik digunakan untuk menggantikan lonceng kecil. Sebuah chip komputer ditempatkan untuk membuat sinyal bunyi (ringtone) atau bahkan sebuah lagu.
4. Receiver
Receiver atau penerima berfungsi untuk mengubah arus listrik menjadi suara. Penerima ditempatkan pada bagian telinga di gagang telepon. Sinyal listrik yang berasal dari suara pengirim akan diterjemahkan kembali menjadi suara oleh penerima.

Faksimile (Faks)
Faksimile beraslal dari kata facsimile yang artinya menyalin sama persis dengan aslinya. Mesin faks merupakan peralatan telekomunikasi yang digunakan untuk mengirimkan tulisan dan gambar melalui kabel telepon. Mesik faks menyalin dokumen yang ingin dikirimkan, kemudian mengirimkan dokumen ke nomor faks yang ingin dituju.
Mesin faks memungkinkan orang-orang mengirimkan dokumen-dokumen bisnis dan dokumen cetak lainnya ke tempat yang jauh dalam hitungan menit.
Baik pengiriman maupun penerima harus memiliki mesin faks. Pengirim akan memasukkan dokumen ke bagian dokumen feeder mesin faks, kemudian menekan nomor telepon mesin faks tujuan dokumen ingin dikirimkan. Apabila koneksi ke nomor telepon mesin faks tujuan sudah terjadi, mesin faks akan memindai (scan) setiap halaman dokumen yang ingin dikirimkan dan membuat sinyal listrik untuk mengkodekan titik-titik terang dan gelap dari dokumen yang dipindai. Sinyal listrik tersebut kemudian dikirimkan melalui kabel telepon kemesin faks penerima. Mesin faks penerima kemudian menerjemahkan sinyal listrik yang diterima untuk membuat dokumen yang sama persis dengan dokumen aslinya dan kemudian mencetaknya.
Saat ini beberapa mesin faks telah dibuat dengan banyak fungsi. Mesin faks dilengkapi dengan kemampuan untuk memfotokopi dokumen, memindai dokumen, mengirimkannya ke komputer pribadi, dan juga kemapuan untuk mencetak dokumen dari komputer. Selain itu, mesin faks juga dilengkapi fitur telepon dan mesin penjawab telepon.
Beberapa mesin faks dapat dihubungkan dengan komputer, yang memungkinkan pengguna mengirimkan dan meneriam faks langsung dari komputer tanpa harus mencetaknya terlebih dahulu.